Foto Perkebunan Teh Pagilaran 2

Mesin tua lainnya dengan roda-roda besar yang dihubungan dengan besi semacam gardan mobil. Sayang sekali tidak dibuat keterangan di dekatnya untuk mengedukasi pengunjung tentang peralatan pabrik teh kuno ini.

agrowisata perkebunan teh pagilaran batang

Pemandangan pada Kantor Bagian Agrowisata Unit Produksi Pagilaran, dimana pengunjung harus mendaftar untuk mengikuti paket kunjungan pabrik. Untuk rombongan besar ada baiknya telepon lebih dahulu.

agrowisata perkebunan teh pagilaran batang

Di sebelah kiri adalah deret warung makanan dan minuman, yang di tengahnya dibuat sebagai area parkir. Sedangkan di ujung sana adalah area wisata yang tak begitu besar namun asri, cocok buat anak muda dan keluarga.

agrowisata perkebunan teh pagilaran batang

Peralatan yang dipajang di sisi sebelah kiri meyerupai sebuah kincir, namun tak ada roda putarnya, sedangkan di bagian depan seperti sebuah dinamo besar, dengan roda putar di belakangnya.

agrowisata perkebunan teh pagilaran batang

Pemandangan dari arah belakang patung pemetik daun teh, memperlihatkan bakul penampung daun teh yang digendong di punggung wanita itu. Sejumlah perlengkapan pabrik tua tampak dipasang di sekitar patung.

agrowisata perkebunan teh pagilaran batang

©2021 Ikuti