Foto Pendopo Kajen 2

Pandangan pojok pada pendopo Kajen. Kekuatan pilar sokoguru yang menyangga beban terberat atap pendopo dibantu dengan dudukan struktur kayu ganda siku pada bagian tengahnya. Perlu hitungan matang untuk membuatnya.

pendopo kajen kabupaten pekalongan

Prasasti yang menandai peresmian pemakaian Pendopo Kajen Kabupaten Pekalongan yang ditandatangani oleh menteri dalam negeri yang menjabat saat itu. Landasan prasasti keramik ini tampaknya memakai semen.

pendopo kajen kabupaten pekalongan

Pandangan lebih dekat pada bagian depan pendopo dengan logo kabupaten dipasang di bagian segitiga depan atas. Pada setiap ujung atap dihias lekukan melengkung yang menyerupai ekor.

pendopo kajen kabupaten pekalongan

Kompleks Kabupaten Pekalongan di Kajen itu memang sangat luas, dipisahkan oleh jalan besar bernama Jalan Mandurorejo, Kajen. Selain Pendopo Kajen Kabupaten Pekalongan, Rumah Dinas Bupati, dan Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Pekalongan, ada pula Kantor DPRD Kabupaten Pekalongan, Masjid Agung Kajen, dan bangunan Polres Kajen serta Bank Jateng.

pendopo kajen kabupaten pekalongan

Area taman di seberang pendopo juga cukup luas dan sudah ditumbuhi pepohonan cukup rimbun yang memberi keteduhan serta hawa segar bagi lingkungan di sekitarnya.

pendopo kajen kabupaten pekalongan

Penampakan lainnya pada bagian depan Pendopo Kajen. Bisa dikatakan bahwa perancang dan kontraktornya sepertinya telah bekerja dengan baik. Semoga saja bangunan ini awet dan tetap terlihat elok dalam jangka waktu yang sangat lama.

pendopo kajen kabupaten pekalongan

Pandangan dekat lainnya pada lampu gantung dan ukir kayu pada atap bagian dalam Pendopo Kajen. Pada ornamen yang berbentuk bulat sebenarnya ada tulisan, namun karena pemilihan karakter yang susah dibaca, saya pun tak bisa membacanya secara lengkap, hanya kata “bumi” saja yang terbaca.

pendopo kajen kabupaten pekalongan

©2021 Ikuti