Foto Curug Bajing 3

Pemandangan yang memukau pada curug tiga tingkat jauh di perbukitan sana. Foto ini diambil dengan focal length 200 mm dan dipotong lagi untuk mendapatkan detail curug yang lebih baik. Melihat foto ini memang akan sangat menantang jika ingin mendekati curug yang paling atas yang sangat tinggi itu.

curug bajing petungkriyono pekalongan

Pemandangan perbukitan yang menyegarkan, hanya saja di belakang sana sepertinya ada bagian bukit yang longsor, menyisakan tanah yang berwarna kecoklatan. Ketiadaan pepohonan dengan akar kuat yang menghunjam bumi pada perbukitan menjadi salah sebab kejadian longsor seperti ini.

curug bajing petungkriyono pekalongan

Ini adalah celah yang berada di sisi kiri curug bertingkat itu, yang bisa jadi berupa jalur treking penduduk sekitar. Namun bisa jadi juga merupakan bekas longsoran kecil, atau bahkan jalur air terjun di musim hujan.

curug bajing petungkriyono pekalongan

Perhatikan di sebelah kiri bawah, adanya gubug di tengah persawahan terasering. Jarak dari gubug itu ke arah curug paling bawah tidaklah terlalu jauh. Perhatikan juga di sebelah kanan bawah ada bangunan semacam gazebo.

curug bajing petungkriyono pekalongan

Jika saja dibuat semacam gardu pandang di ujung terasering di sebelah kiri atas itu, dan dibuat akses ke sana yang cukup baik, tentu akan menjadi daya tarik bagi para pelancong.

curug bajing petungkriyono pekalongan

©2021 Ikuti