IKN, Youtube

Ikuti Channel ini untuk Perkembangan IKN Nusantara

Sudah agak lama saya mengikuti channel Youtube ini yang banyak meliput perkembangan konstruksi pembangunan infrastruktur di IKN Nusantara. Narasinya cukup informatif dengan sudut pandang mata kebanyakan lewat drone, selain juga melihat ke lokasi dari jarak dekat lewat liputan darat.

Nama Channel Youtube-nya adalah Dian Rana - Explore Ibukota Nusantara yang ketika tulisan ini sedang dibuat sudah mengumpulkan lebih dari 109K subcribers. Jumlah yang banyak, dan terus bertambah, apalagi jika nanti perkembangan konstruksi IKN Nusantara sudah semakin pesat.

Meskipun channel ini dibuat pada 7 April 2017, namun video terlama yang ada adalah dari setahun yang lalu dan memang semuanya terkait dengan IKN Nusantara. Boleh jadi video sebelumnya telah diprivat setelah mereposisi channel-nya menjadi liputan yang khusus mengeksplorasi perkembangan pembanguan infrastruktur di IKN.

IKN NusantaraLokasi Istana Negara IKN. Foto: capture YouTube Dian Rana

Siapa pun yang mendambakan kemajuan bagi Republik Indonesia tentu ingin sekali mengetahui kabar terbaru tentang IKN, sehingga tak heran channel ini telah meraup lebih dari 10,4 juta views. Ini tentu tak lepas dari cara pembawaan si empunya channel yang ramah dan tak gampang baper dengan kritik dan nyinyiran penontonnya. Channel YouTube lainnya yang juga banyak menampilkan informasi tentang IKN adalah Paniyanto dan Robie Mrg.

IKN merupakan salah satu perwujudan dari visi Presiden Jokowi untuk beralih dari pembangunan yang melulu Jawa-sentris menjadi Indonesia-sentris, dalam upaya untuk merealisasikan sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia melalui pembangunan infrastruktur yang lebih merata ke seluruh pelosok negri. Berikut adalah video terakhir yang dibuat oleh Dian Rana saat tulisan ini terbit.


Pada video telah terlihat lokasi Istana Negara pada ketinggian bukit yang sudah diratakan dan siap untuk dibangun. Di sana juga ada barcode yang jika discan akan muncul visual 3 dimensi pada ponsel tentang bangunan yang akan berdiri di tempat itu. Menarik.

Infrastruktur komunikasi juga telah siap dengan jaringan 4G, dengan jaringan 5G masih dalam perencanaan. Jaringan listrik pun sudah masuk ke IKN sehingga para pekerja bisa bekerja lembur di malam hari. Tinggal menunggu pasokan air ke IKN setelah selesainya Bendungan Sepaku Semoi yang diharapkan pada Januari nanti telah mulai beroperasi.

Selain Bendungan Sepaku Semoi, Kementrian PUPR juga akan membangun Bendungan Batu Lepek dan Bendungan Selamayu.

Bendungan Sepaku Semoi sendiri memiliki daya tampung 10,6 juta m3 dengan kapasitas air baku 2.500 liter per detik yang sanggup melayani IKN hingga tahun 2030, serta dapat mengendalikan banjir di kawasan IKN Nusantara hingga 55,26%.


Bagikan ke:
Facebook, Twitter, WhatsApp, Telegram, Email. Print!.

, seorang pejalan musiman dan penyuka sejarah. Penduduk Jakarta yang sedang tinggal di Cikarang Utara. Traktir BA secangkir kopi. Secangkir saja ya! Desember 17, 2022.