Foto Pulau Rubiah 1

Buat Ikyu ini snorkelingnya pertama, dan sangat beruntung karena mendapatkan pemandangan yang begitu spektakuler. Di sini juga bisa menyelam, dan tempat yang baik bagi pemula yang mau membuat sertifikat karena arusnya tidak begitu kuat. Menurut teman yang sudah melakukan penyelaman, pemandangan di bawah sana bagus sekali dengan aneka biota laut.

pulau rubiah sabang

Pantai Iboih dengan pasir putihnya. Luas Pulau Rubiah hanya 2600 hektar. Pulau ini tidak berpenghuni, hanya dijaga oleh sepasang suami-istri bernama Pak Yahya dan Ibu Ismar, dan mereka tinggal disitu juga. Hanya ada satu bungalow dengan dua kamar, yang bisa disewakan untuk turis asing maupun lokal, cuma saya lupa menanyakan harga sewanya.

pasir putih pulau rubiah sabang

Selamat datang di Pulau Rubiah. Ada sebuah legenda tentang Pulau ini. Konon Pulau ini sengaja dibuat oleh para dewa sebagai tempat persembunyian untuk menolong seorang perempuan bernama Rubiah dan anjingnya yang setia dari kekejaman suaminya. Karena kasihan kepada Rubiah, para dewa menganugerahi tempat ini lengkap dengan taman laut yang menakjubkan dengan karang-karang yang indah serta ikan beraneka warna.

pulau rubiah sabang

©2021 Ikuti