Foto Haji Khusus 1

Goody bag yang berisi sebagian perlengkapan perjalanan haji yang disediakan oleh Noorhana Pertiwi. Terlihat pada foto ada syal, tas paspor dan tas pinggang, botol semprot yang sangat berguna untuk menyemprot wajah dengan air Zamzam ketika udara terasa sangat kering. Air Zamzam tersedia gratis di banyak lokasi di sekitar Masjidil Haram.

perjalanan haji khusus 2019

Pemandangan dari musholla di P9 Clock Tower yang disediakan khusus untuk para tamu hotel dan para karyawannya. Ada beberapa hotel lain di Clock Tower selain Hotel Pullman Zamzam. Lantai P9 di Clock Tower belum cukup tinggi untuk bisa melihat Ka'bah oleh karena tertutup King Abdul Aziz Gate. Ka'bah baru terlihat dari kamar hotel di lantai 20 ke atas.

Di depan gerbang kecil di sebelah kiri dimana banyak orang tengah berikumpul rapat adalah tempat diletakkannya deretan galon air Zamzam gratis yang dilengkapi keran, juga gelas-gelas plastik. Orang juga bisa mengisi botol minumnya seberapa pun banyaknya tanpa membayar sama sekali.

perjalanan haji khusus 2019

Halaman buku panduan yang berisi kalimay Talbiyah, yang meskipun bukunya telah saya terima jauh hari, baru ketika kami berada di Hotel Grandmercure Jakarta mulai melafalkan dan melantunkannya dengan irama yang enak didengar telinga. Tak perlu menghafal doa-doa yang ada di buku panduan. Tak perlu pula berdoa dalam bahasa Arab ketika Thawaf dan Sa'i, jika bisa lebih terasa khusuk berdoa dalam bahasa sendiri.

perjalanan haji khusus 2019

Tanah bekas Bandar Udara Kemayoran yang masih tersisa hingga hari itu, dilihat dari lantai 27 Hotel Grand Mercure Kemayoran, dari ruang yang dipakai sebagai tempat pembekalan bagi calon haji yang diselenggarakan oleh Noorhana. Di lokasi itu dulu akan dibangun Menara Jakarta dengan tinggi 558 meter namun batal. Menara Jakarta kemudian diambil alih oleh Agung Sedayu Group, dan mengalami perubahan total dari konsep awal menjadi konsep Super Blok.

perjalanan haji khusus 2019

Air Traffic Control Bandar Udara Kemayaoran, adalah satu-satunya bangunan bekas Bandara Kemayoran yang masih tersisa. Pembangunan Menara Kemayoran dikhawatirkan akan melenyapkan bangunan Menara Kontrol Bandara Kemayoran yang telah menjadi Cagar Budaya itu. Bangunan Air Traffic Control Bandar Udara Kemayaoran sangat penting untuk dipertahankan sebagai bagian dari sejarah Kota Jakarta.

perjalanan haji khusus 2019

©2021 Ikuti